Ad Code

Responsive Advertisement

Tips Memilih Pakan Untuk Ternak


Pakan dalam budidaya ternak merupakan salah satu hal yang terpenting dan paling banyak mengeluarkan biaya opersional. Di pasaran tersedia berbagai macam merk dan harga pakan untuk ternak kita. Kita sebagai peternak harus bisa memilih pakan ternak yang sesuai untuk kebutuhan ternak kita dimulai dari kualitas, kandungan gizi, jumlah, harga dan sebagainya. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memilih pakan ternak yang akan kita beri untuk ternak kita yaitu sebagai berikut :

1. Dilihat dari kandungan gizi

Pakan ternak yang baik adalah pakan ternak yang memiliki kandungan gizi yang sesuai dengan ternak kita. Informasi kandungan gizi pakan ternak bisa kita dapatkan pada kemasan pakan ternak tersebut, kita bisa mengecek informasi tersebut dan sesuaikan dengan kebutuhan ternak kita. Semakin tinggi kandungan gizi yang tercantum bukan berarti semakin baik , karena harus kita sesuaikan dengan umur ternak , jenis ternak dan kebiasaan ternak kita. 

2. Bentuk pakan ternak
Bentuk pakan ternak perlu diperhatikan karena akan mempengaruhi pada pola konsumsi ternak milik kita. Misal pada peternakan ayam, apabila ayam masih kecil maka sesuaikan bentuk pur yang kecil supaya mudah dicerna dan bentuk pur semakin berubah besar menyesuaikan dengan umur dari ayam tersebut. Pada peternakan sapi dan kambing ketika umur masih kecil maka kita berikan bentuk pakan rerumputan yang mudah dicernah oleh pencernaan ternak tersebut memiliki terkstur yang lembut. Apabila bentuk pakan kita yang diberikan tidak sesuai dengan kemauan ternak maka ternak enggan untuk mengonsumsi pakan tersebut.

3. Jumlah pakan ternak
Jumlah pakan ternak yang kita berikan juga harus diperhatikan, karena bukan semakin banyak semakin banyak. Sesuaikan dengan kebutuhan ternak tersebut. Pada ternak kambing, domba, sapi,kerbau dll berikan pakan minimal dibagi 3 kali dalam satu hari dengan jumlah yang berbeda-beda, misal apabila sore hari maka berikan pakan lebih banyak karena waktu dari malam hari sampai ke pagi hari rentangnya lebih lama. Perlu diperhatikan pula ternak ruminansis diberikan pakan apabila memang sudah mulai lapar jangan menunggu sampai lapar. Pada peternakan ayam jumlah pakan yang diberikan disesuaikan dengan umur ayam, apabila ayam masih berumur dibawah satu bulan maka pemberian pakan lebih intensif dan dengan jumlah yang berbeda-beda sesuai dengan pedoman.

4. Kadaluarsa pakan
Pakan yang kadaluarsa apabila diberikan pada ternak maka akan berakibat fatal, ternak kita akan terkena penyakit. Jadi untuk peternak yang membeli pakan dari pabrikan selalu perhatikan kapan tanggal kadaluarsa dari pakan tersebut sehingga kita dapat memanajemen stok pakan yang akan kita simpan. Ternak ruminansia yang mengkonsumsi pakan hijauan dapat disiasati untuk menyimpan pakan dengan cara hijauan tersebut diolah melalui proses fermentasi. Proses fermentasi dapat dilihati disini (KLIK DISINI)

Itu lah beberapa tips dalam memilih pakan ternak untuk ternak kita, semoga bermanfaat. Apabila ingin request artikel di MSG 3 maka dapat menghubungi melalui email agribisnismsg3@gmail.com

Terimakasih.



Posting Komentar

3 Komentar