Labu kuning merupakan
salah satu buah yang banyak dikonsumsi dan diolah sebagai makanan manis,
seperti kolak atau puding. Di samping memiliki rasa yang nikmat, rupanya
manfaat labu kuning bagi kesehatan tubuh juga cukup beragam.
Buah yang mengandung
sejumlah nutrisi untuk kesehatan tubuh ini diyakini dapat membantu menjaga
kesehatan jantung hingga menurunkan risiko kanker. Tak sampai di situ, labu
kuning bahkan cocok menjadi camilan sehat bagi yang sedang menjalani diet.
labu kuning juga
diketahui mengandung vitamin B, K, asam folat, serta berbagai jenis
antioksidan, mulai dari antosianin, kolin, lutein, hingga karoten. Berkat
bermacam-macam kandungan tersebut, labu kuning direkomendasikan sebagai makanan
sehat bagi semua kalangan usia, bahkan ibu hamil.
Berkat banyaknya jenis
nutrisi yang terkandung dalam labu kuning, buah ini menawarkan berbagai manfaat
bagi kesehatan tubuh. Berikut masing-masing penjelasannya.
1.
Memelihara Kesehatan Mata
Manfaat labu kuning yang
pertama adalah membantu memelihara kesehatan mata. Labu kuning mengandung
vitamin A yang tinggi, serta antioksidan lutein dan zeaxanthin yang dipercaya
mampu menurunkan risiko katarak dan penyakit degenerasi makula.
2.
Menjaga Kesehatan Jantung
Khasiat labu kuning
dalam menjaga kesehatan jantung berasal dari kandungan kalium, serat, dan
antioksidan di dalamnya. Kalium bermanfaat untuk mengontrol tekanan darah agar
tetap stabil. Sementara itu, serat dan antioksidan dapat menurunkan kadar
kolesterol.
3.
Baik untuk Diet
Salah satu manfaat labu
kuning yang sayang untuk dilewatkan adalah dapat membantu menurunkan berat
badan karena rendah kalori dan karbohidrat. Hal ini membuat labu kuning menjadi
salah satu makanan yang direkomendasikan untuk diet menurunkan berat badan.
4.
Meningkatkan Imun Tubuh
Berkat kandungan
vitamin C dan beta karoten yang tinggi, labu kuning dipercaya dapat membantu
meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh. Beta karoten dalam labu kuning akan
diubah menjadi vitamin A oleh tubuh dan berperan dalam pembentukan sel darah
putih.
5.
Meningkatkan Kualitas Tidur
Manfaat labu kuning berikutnya adalah membuat kualitas tidur meningkat. Pasalnya, labu kuning mengandung sejenis asam amino bernama triptofan yang dapat memicu rasa kantuk. Selain itu, labu kuning juga dapat membantu pelepasan hormon serotonin, sehingga tubuh dapat merasa rileks dan bisa beristirahat.
6.
Menjaga Kesehatan Kulit
Selain bermanfaat
bagi kesehatan tubuh, labu kuning juga dapat mempercantik kulit. Kulit
memerlukan banyak nutrisi agar tetap sehat dan awet muda. Dalam hal ini, labu
kuning mengandung vitamin, mineral, antioksidan, dan serat yang dapat membentuk
kulit sehat.
7.
Menurunkan Risiko Kanker
Manfaat labu kuning
dalam menurunkan risiko kanker diperoleh dari kandungan vitamin A dan C, serta
antioksidan beta karoten di dalamnya. Diketahui, kandungan tersebut dapat
menetralkan radikal bebas pemicu kanker dan menghambat pertumbuhan sel kanker
dalam tubuh.
8.
Menjaga Kesehatan Otak
Labu kuning mengandung
senyawa karotenoid yang diyakini dapat melindungi otak dari senyawa beracun.
Selain itu, labu kuning juga bermanfaat dalam menurunkan risiko penyakit
Parkinson dan penyakit Alzheimer.
Nah itulah Manfaat Labu
Kuning Baik untuk Kesehatan Tubuh.
KONTEN MENARIK TENTANG DUNIA AGRIBISNIS ( KLIK SINI )
0 Komentar