Ad Code

Responsive Advertisement

Ciri - Ciri Pupuk Organik Cair Yang Baik


Dewasa ini pertanian organik sudah mulai menjadi primadona di kalangan petani sampai ke rumah tangga. Pertanian organik merupakan cara bertani dengan menggunakan bahan-bahan organik dan tidak berbahaya, kandungan organik yang ada di pertanian dapat menyuburkan tanaman dan tanah secara alami dan memberikan dampak baik untuk kesehatan untuk mahluk hidup yang mengkonsumsinya. Berbudidaya pertanian organik dibutuhkan bibit atau benih organik, pupuk organik, pestisida organik dan sebagainya. Pupuk organik bisa dibedakan menjadi dua apabila di lihat dari bentuk fisiknya yaitu pupuk organik padat dan pupuk organik cair.


Pupuk organik cair merupakan pupuk yang dibuat dari bahan-bahan organik seperti urin ternak yang difermentasi menggunakan bantuan bakteri baik. Pupuk organik cair bermacam-macam dipasaran tapi pada dasarnya pupuk organik mempunyai kegunaan yang sama yaitu untuk pertumbuhan tanman supaya alami. POC (pupuk organik cair) yang baik memiliki beberapa ciri-ciri yaitu :

1.Mengandungan mikroorganisme yang sesuai dengan kebutuhan tanaman dan tanah seperti unsur makro dan mikro.
2.Pupuk organik cair yang baik mengandung ZPT (Zat Pengatur Tumbuh) yang berguna untuk mensuplai bahan-bahan yang diperlukan tanaman
3.Mempunyai aroma atau bau yang khas fermentasi yaitu bau masam, karena dengan ciri-ciri tersebut maka dalam POC tersebut mengendung bakteri
4. POC yang baik mencantumkan kandungan C-Organik pada kemasan, standar mutu pupuk organik cair mengandung C-Organik minima 5-6 
5. Mengandung pH dari 4-9
6. Tidak mengandung bakteri kontaminan. 
7.POC yang baik pada umumnya mempunyai warna yang pekat (Cokelat).
8.Apabila di siramkan ke tanaman atau tanah selang beberapa hari akan muncul buih putih , hal ini menandakan bakteri dalam POC tersebut bekerja dengan baik.
9.Mengandung jenis bakteri bacillus sp, azotobacter sp, lactobacillus sp dll


Itu adalah beberapa contoh Pupuk organik cair yang baik untuk tanaman dan tanah dalam proses budidaya pertanian. Semoga bisa bermanfaat.
GO ORGANIK 2020.
Memperpanjang usia Bumi



Posting Komentar

0 Komentar