Ad Code

Responsive Advertisement

8 Manfaat Buah Lobi Yang Jarang Diketahui

 

Lobi-lobi adalah buah asli dari negara subtropis seperti Asia dan Afrika. Buah ini memiliki nama Latin Flacourtia inermis. Di Indonesia buah ini memiliki beberapa sebutan seperti Lobi-lobi, Sosononga, Patikan kebo, Lubi-lubi, atau Tomi-tomi.

Buah Flacourtia inermis yang kini sudah sulit untuk ditemukan memiliki karakteristik buah bulat kecil dengan diameter sekitar 1-3 cm (seperti buah ceri) dari pohon bersemak kecil. Lobi-lobi muda memiliki warna hijau kekuningan dan ketika matang berwarna merah tua atau ungu kehitaman.

Buah ini jika sudah matang ini ternyata memiliki berbagai manfaat loh untuk tubuh sebab buah lobi-lobi memiliki berbagai kandungan baik seperti mineral dan berbagai vitamin.

Berikut adalah beberapa manfaat dari buah lobi-lobi, yuk simak!

1. Mengatasi Diare

Beberapa kalangan masyarakat menggunakan jus buah lobi-lobi untuk membantu meredakan gejala diare dan mencegah dehidrasi saat diare. Nutrisi dan mineral alami dari lobi-lobi dapat menggantikan mineral yang terbuang selama diare.

2. Meningkatkan Sistem Imun 

Sistem imun adalah jaringan kompleks dalam tubuh yang bertugas untuk melindungi tubuh dari infeksi akibat paparan virus, bakteri, jamur, atau patogen lainnya. Salah satu cara meningkatkan kekuatan sistem imun dengan konsumsi buah dan sayur yang kaya akan vitamin A, vitamin C, dan antioksidan seperti lobi-lobi.

3. Mengatasi Alergi 

Lobi-lobi dipercaya dapat membantu mencegah alergi kulit dan reaksi pernapasan. Lobi-lobi diduga memiliki efek antiinflamasi dan penyembuhan untuk alergi kulit

4. Menjaga Kesehatan Usus

Dalam buah lobi-lobi terdapat kandungan tannin, flavonoid, dan polifenol yang sangat bermanfaat untuk kesehatan usus. Tannin berperan penting peningkatan bakteri baik dalam usus, flavonoid dapat memperbaiki sel yang rusak, dan sumber antioksidan sangat baik untuk tubuh.

5. Mengatasi Demam

Tanaman lobi-lobi adalah salah satu bahan ramuan tradisional yang penting dalam pengobatan Ayurveda. Ekstrak dari bulir buah, daun, kulit kayu, dan akarnya berguna sebagai obat tradisional untuk demam dan peradangan.

6. Mengatasi Anemia 

Anemia adalah kekurangan darah merah yang salah satunya disebabkan oleh kekurangan zat besi. Cara alami untuk mencegah anemia dengan konsumsi buah kaya zat besi seperti buah lobi-lobi.

7. Menjaga Kesehatan Kulit 

Bulir dari lobi-lobi dikatakan mengandung antijamur yang kemudian dimanfaatkan sebagai alternatif perawatan kulit, kuku, dan rambut alami. Beberapa masyarakat di kawasan tradisional juga menggunakannya sebagai obat tradisional untuk penyakit kulit.

8. Mengatasi Arthritis 

Lobi-lobi mengandung kalsium, zinc, dan fosfor untuk meredakan gejala radang sendi. Bukan berarti konsumsi buah ini secara rutin dapat menyembuhkan radang sendi, namun cukup bagus untuk meredakan gejalanya.

Itulah manfaat buah lobi-lobi untuk kesehatan. Baik buah, akar, daun, atau kulit kayu tanaman lobi-lobi juga diolah untuk keperluan obat herbal. Semoga informasi ini bermanfaat.

KONTEN MENARIK TENATNG DUNIA AGRIBISNIS (KLIK SINI)

Posting Komentar

0 Komentar