Ad Code

Responsive Advertisement

Budidaya Bawang Merah Untuk Pemula

 

Tumbuhan ini banyak dibudidayakan di sekitar Brebes dan dataran tinggi lainnya. Bawang merah memang lebih mudah tumbuh di daerah dataran tinggi. Sebelum ditanam, tanah mesti digemburkan terlebih dulu. Kemudian di netralkan kadar keasamannya dengan kapur dolomit dan diendapkan terlebih dulu sebelum mulai ditanami benihnya.

  • Pengolahan tanah

Gemburkan tanah terlebih dulu dengan cara dicangkul selama 1 minggu dan biarkan tanah terpapar matahari. Apabila tanah memiliki kadar keasaman kurang dari 6-7, berikan kapur dolomite dengan dosis 1 ton per hektar. Endapkan selama 2 minggu. Buatlah bedengan pada lahan dengan lebar 1 meter dan tinggi bedengan 30 cm dengan panjang yang disesuaikan dengan luas lahan. Berikan jarak setengah meter kemudian gemburkan dengan kedalaman 20 cm dan tambahkan pupuk kandang secukupnya.

  • Pemilihan bibit bawang merah

Jika usia umbi bibit kurang dari 2 bulan, lakukan pemotongan pada bagian ujung umbi. Fungsinya agar pertumbuhan bawang merah lebih cepat. setelah itu anda mesti melakukan penanaman dengan jarak tanam 20 x 20 cm jika proses tanam pada musim hujan. Sedangkan pada musim kemarau sebaiknya jarak tanam lebih rapat agar umbi bisa tumbuh optimal.

  • Penyiraman dan pemupukan tanaman

Lakukan penyiraman secara rutin pagi dan sore hari. Setelah berumur 10 hari, anda bisa mengurangi intensitas penyiraman tanaman. Penyiraman bisa dilakukan pagi dan sore hari saja. pemberian pupuk susulan sangat penting untuk menjaga unsur hara yang dibutuhkan bawang merah. Pupuk susulan ini diberikan ketika tanaman menginjak usia 2 minggu dengan dosis 90 kg untuk jenis pupuk Urea. Dan 200 kg untuk pupuk KCl per hektarnya.

  • Panen bawang merah

Rata-rata untuk hasil normal panen bawang merah sekitar 5-12 ton setiap 1 hektar. Hal ini juga tergantung iklim dan kondisi lahan daerah anda berasal. Keringkan bawang merah yang telah dipanen sekitar 1-2 minggu. Tujuan penjemuran ini untuk mendapatkan bawang merah dengan kadar air 80%, sesuai permintaan pasar yang ada.

KONTEN MENARIK TENTANG DUNIA AGRIBISNIS (KLIK SINI)

Posting Komentar

0 Komentar